Ulasan ringan tentang perawatan tubuh, fashion and lifestyle... Cuma sekedar ingin berbagi info yang pernah aku lakukan dan berhasil menurut aku.. Be beauty and be smart girls!! ^^

Saturday 30 March 2013

Jenis-Jenis Sepatu Wanita

Sepatu yang memiliki fungsi dasar sebagai alas kaki ini sekarang sudah berkembang fungsinya menjadi salah satu bentuk fashion terutama bagi kaum wanita. Berbagai desain dan bentuk sepatu wanita dibuat untuk menambah kesempurnaan berbusana. 
Kali ini saya akan mengulas berbagai jenis sepatu dan kecocokan terhadap bentuk kaki/betis kita. Check it out girls ^o^

1. Wedges
Saat ini fenomena wedges sedang merebak. Sepatu ini memiliki sol tebal dan heels yang lebih nyaman di tumit ketika digunakan. Cocok dipadukan dengan celana ataupun rok, untuk kesan yang lebih santai.
(+) Cocok untuk pemilik betis besar, agar terlihat lebih ramping
(-) Berhati-hatilah pemilik kaki pendek, karena kaki akan terlihat lebih pendek dan gemuk. Tetapi bila terpaksa, pilihlah warna gelap.


2. Stiletto
Ciri khas sepatu stiletto ini adalah hak yang runcing dan tipis. Sepatu ini cocok untuk acara formal atau pesta, tetapi cocok juga dipadukan dengan celana panjang.
(+) Cocok untuk pengguna berkaki panjang agar kaki terlihat lebih sempurna,dan juga kaki pendek agar kaki terlihat lebih panjang.
(-) Hindari untuk kaki gemuk karena penampilan kaki akan menjadi tidak seimbang, selain itu pengguna juga tidak merasa nyaman.

img

3. Platform
Platform ini merupakan jenis sol sepatu, dimana sol di bagian depan juga tinggi, sehingga pengguna merasa lebih nyaman dan tidak mudah lelah. Sepatu ini memberikan kesan ramping pada penggunanya.
(+) Cocok dipadukan dengan celana pipa, setelan jas dan rok model pensil.


4. Pump Shoes
Sepatu hak tinggi ini tertutup di semua sisi dan memiliki hak datar segi empat/model stiletto. Menampilkan kesan resmi sekaligus casual.
(+) Cocok dipadukan dengan setelan jas, rok mini dan celana.

 img

5. Flat Shoes
Inilah model sepatu paling nyaman dan banyak digunakan sehari-hari, karena permukaannya yang flat. Cocok digunakan untuk ke mall, kampus bahkan ke kantor.

img

6. Peep Toe
Sepatu peep toe memiliki ujung terbuka yang memperlihatkan sedikit jari kaki, dan bagian belakang sepatu tertutup sehingga bisa digunakan pada acara-acara resmi.
img

7. Boots
Sepatu boots ini awalnya hanya digunakan untuk musim dingin, tapi sekarang sudah banyak juga digunakan. Model boots juga bermacam-macam, ada yang hanya sampai pergelangan kaki, sebetis, bahkan ada yang sampai selutut.

   

8. Loafers
Tampilan ala wanita karier kini telah banyak dituangkan dalam gaya berbusana sehari-hari. Untuk memberi kesan rapih namun santai, model loafers adalah pilihan yang tepat. Gunakan dengan jeans favorit Anda atau celana panjang yang digulung di bagian bawah untuk memberi kesan kasual.

img

9. Sling back shoes
Ciri khas sepatu ini adalah tali yang meililit pada pergelangan kaki. Cocok digunakan pada busana yang minim detil juga model rok A-line.






No comments:

Post a Comment